Rabu, 03 Desember 2014

APLIKASI NILAI RAPORT K-13



Di tengah kebingungan, kegundahan, kegalauan dan hampir keputus asa'an beberapa rekan guru yang curhat tentang betapa beban kerja guru terutama wali kelas sekarang ini tidaklah ringan, apalagi kalo tidak memiliki kemampuan dasar IT wah ...angel masss. tapi bapak/ibu gak perlu  merasa sampai sejauh itu karena permasalahan tidak akan pernah selesai dengan KELUHAN...ya..kan????
Nah... lebih baik sekarang bapak/ibu guru yang dikasi tugas tambahan sebagai Wali Kelas , ada baiknya melihat APLIKASI yang sudah saya modifikasi sesuai kebutuhan di sekolah kami, semoga juga sesuai dengan kebutuhan bapak/ibu di sekolah lain. Oya.. aplikasi ini bersumber dari beberapa aplikasi yang sudah lama nongol di dunia maya, saya potong2 beberapa aplikasi yang berbeda itu lalu saya coba satukan kembali dengan merubah beberapa "formula, tampilan,isi,dllx dah" 


Kalo berkenan silahkan lanjut ke "Aplikasi ini"




Minggu, 03 Agustus 2014

MGMP SMP NEGERI 5 PRINGGABAYA TP.2014/2015

Pada tanggal 21 s/d 23 Juli 2014 SMP Negeri 5 Pringgabaya mengadakan MGMP yang merupakan kegiatan rutin tahunan sebelum memasuki tahun pelajaran baru, hal ini dimaksudkan untuk menyamakan persepsi tentang berbagai hal yang menyangkut pelaksanaan kegiatan belajar mengajar pada tahun pelajaran baru.
Beberapa hal yang menjadi perhatian pada MGMP tahun ini adalah;

  1. Adanya Pemahaman guru di lingkungan SMPN 5 Pringgabaya tentang model pembelajaran yang        diterapkan pada kurikulum 2013 khususnya bagi kelas 7 dan 8.
  2. diharapkan melalui kegiatan ini semua guru di lingkungan SMPN 5 Pringgabaya bisa menyusun semua bentuk program pembelajarannya seperti ; Prota, Promes, pemetaan SK/KD, Silabus,RPP, instrumen Pembelajaran/Penilaian, dll.
  3. Adanya kerjasama antar guru serumpun khususnya di lingkungan SMPN 5 Pringgabaya. 
Dalam pelaksanaan MGMP tsb. pihak sekolah mengundang Pengawas Dikpora kabupaten Lombok Timur sebagai nara sumber ditambah dengan rekan-rekan guru yang sudah mengikuti pelatihan Kurikulum 2013 sebagai pendamping.

Berikut ini format/instument/aplikasi  adm. pembelajaran ( khususnya untuk kurikulum 2013 ) bagi bapak/ibu guru yang berkenan silakan diambil, Format/instrument/apilkasi dan materi berikut ini diambil dari berbagai sumber ( hasil pelatihan, internet, nara sumber kreasi sendiri dll ).

Perangkat pembelajaran SMPN 5 Pringgabaya tp. 2014/2015
  1. IPA  

Kamis, 05 Juni 2014

PETUNJUK PELAKSANAAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PAUD,SD/SDLB,SMP/SMPT/SMPLB,SMA DAN SMK TAHUN PELAJARAN 2014/2015

Keputusan kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga kabupaten Lombok Timur tentang Petunjuk Pelaksanaan penerimaan peserta didik baru tahun pelajaran 2014/2015.
selengkapnya silahkan klik di sini

KEPUTUSAN BUPATI LOMBOK TIMUR TENTANG PEDOMAN UMUM KALENDER PENDIDIKAN KABUPATEN LOMBOK TIMUR TP.2014/2015
Selengkapnya klik di sini

Minggu, 19 Januari 2014

TUGAS-TUGAS UNTUK BULAN JANUARI 2014

Inilah tugas-tugas yang harus kalian kerjakan pada minggu ke 4 Januari 2014. kerjakan tugas ini dengan serius sebagai persiapan kalian menghadapi TRY OUT I nanti....

PREDIKSI SOAL TRY OUT I SMP LOMBOK TIMUR

1. Tugas IPA Download disini
2. Tugas Bahasa Inggris   Download disini
3. Tugas Matematika   Download disini
4. Tugas Bahasa Indonesia Download disini

Catatan : Tugas-tugas tersebut harus kalian kumpulkan paling lambat tanggal 31 Januari 2014
Untuk mengunggah/mendownload document, silahkan klik download disini setelah muncul documennya klik "file" disebelah kiri atas kemudian klik "Unggah"